Kompas TV regional berita daerah

Sejumlah Titik Jalan Penghubung Rawan Longsor

Kompas.tv - 12 Mei 2023, 09:10 WIB
Penulis : KompasTV Manado

MINAHASA, KOMPAS.TV- Ruas jalan Trans Sulawesi dari kota Manado menuju Minahasa Selatan kini rawan bencana longsor, akibat banyaknya titik tanah dan batu yang mulai tergerus. Warga yang melintasi ruas jalan ini dihimbau untuk tetap waspada dan berhati-hati.

Warga Sulawesi Utara yang akan melintasi ruas jalan Trans Sulawesi dari kota Manado menuju Minahasa Selatan dan sebaliknya, harus ekstra hati-hati dan tetap waspada. Pasalnya di sejumlah titik memang rawan terjadi bencana longsor.

Salah satunya di tanjakan berliku Tanahwangko Minahasa, sedikitnya terdapat 3 titik dimana tanah dan bebatuannya mulai tergerus, dan bisa menimpa pengendara sewaktu-waktu. Bahkan di beberapa sisi jalan yang curam, belum dipasangi besi pembatas jalan secara merata.

Tak hanya itu, di beberapa lokasi juga terlihat ada tumpahan semen beton yang telah mengeras di badan jalan. Jalan ini juga tampak seperti sungai kecil saat hujan turun, akibat tidak adanya sistem drainase yang baik.

Di sejumlah bagian jalan di desa Munte juga, terpantau kondisi aspal jalan juga bergelombang, hingga rawan terjadi kecelakaan.

Selanjutnya warga yang melintasi sejumlah ruas jalan tersebut dihimbau untuk tetap waspada dan ekstra hati-hati dalam berkendara, agar terhindar dari kecelakaan yang dapat berakibat fatal.

#kompastvmanado #longsor #pemkabminahasa

Edward Siwi Jimmy Dapar Kompas tv Minahasa

Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x