Kompas TV tekno internet

Mengenal Phishing, Modus Kejahatan Dunia Maya yang Kini Marak Terjadi

Kompas.tv - 11 Maret 2021, 18:34 WIB
mengenal-phishing-modus-kejahatan-dunia-maya-yang-kini-marak-terjadi
Ilustrasi phising. (Sumber: Pexels/Sora Shimazaki)
Penulis : Fiqih Rahmawati

Ciri umum phishing

Agar tak menjadi korban phishing selanjutnya, penting untuk mengetahui bagaimana ciri umum pesan phishing sebagai berikut, dilansir dari phishing.org:

1. Penawaran menggiurkan dan tak masuk akal

Pelaku phishing biasanya menggaet korbannya dengan membuat pesan yang berisi penawaran yang menguntungkan untuk menarik perhatian korban. Misalnya, Anda telah memenangkan undian dan mendapat hadian sekian ratus juta atau hadiah mewah lain.

2. Tenggat waktu yang cepat

Taktik favorit pelaku kejahatan dunia maya adalah meminta Anda untuk bertindak dengan cepat. Beberapa pesan bahkan menyediakan waktu beberapa menit bagi Anda untuk menanggapi. Jika Anda menemukan pesan seperti ini, sebaiknya abaikan saja.

3. Tautan yang meniru lembaga resmi

Pelaku phishing mungkin akan mencantumkan link/tautan yang terlihat meyakinkan. Tautan ini biasanya meniru laman sebuah lembaga resmi. Misalnya, www.bankofarnerica.com, dimana m sebenarnya adalah ‘r’ dan ‘n’.

Sebaiknya, jangan sembarang klik tautan dari pesan yang belum jelas asalnya.

Baca Juga: Persembahan Untuk International Women's Day 2021 dari Google Doodle

4. Lampiran

Jika pelaku mengirimkan lampiran pada pesan, jangan mengunduh atau membukanya. Lampiran tersebut bisa jadi berisi virus atau ransimware yang berbahaya.

Satu-satunya jenis file yang selalu aman di klik adalah file dengan format txt.

5. Pengirim tidak dikenal

Hati-hati dengan pesan yang dikirim oleh orang asing. Jika pelaku menggunakan nomor asing, sebaiknya juga berhati-hati.



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x