KOMPAS.TV - Peningkatan volume lalu lintas di Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek mulai terjadi sejak pagi.
Korlantas Polri mulai memberlakukan sistem contra flow atau lawan arus di Jalan Tol Jakarta-Cikampek mulai hari ini, Rabu (27/4/2022) pagi.
Penerapan sistem contraflow dimulai pukul 07.30 pagi.
Baca Juga: Angkut 17.400 Pemudik, 28 Kereta Api Diberangkatkan Hari Ini dari Stasiun Pasar Senen, Jakarta
Contraflow diberlakukan untuk mengantisipasi volume lalu lintas yang meningkat hari ini.
Sistem contraflow mulai diberlakukan di sepanjang Jalan Tol Jakarta-Cikampek kilometer 47 Karawang, hingga gerbang Tol Cikampek Utama kilometer 70.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.