Kompas TV nasional peristiwa

Usai Salat Id di JIS, Zulkifli Hasan Ajak Masyarakat Akhiri Permusuhan dan Kebencian

Kompas.tv - 2 Mei 2022, 13:23 WIB
usai-salat-id-di-jis-zulkifli-hasan-ajak-masyarakat-akhiri-permusuhan-dan-kebencian
Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI sekaligus Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Sumber: Dok Humas PAN/MPR RI)
Penulis : Hasya Nindita | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Ketua MPR Zulkifli Hasan mengajak masyarakat untuk menjadikan hari raya Idulfitri sebagai momentum untuk mengakhiri permusuhan dan kebencian. 

Pesan ini ia sampaikan usai melaksanakan salat id di Jakarta International Stadium (JIS) bersama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Senin (2/5/22) pagi. 

"Mudah-mudahan momentum hari raya ini ayo kita perkuat lagi persaudaraan kebangsaan kita, kita akhiri permusuhan, kebencian. Mari saling menyayangi, mencintai," kata Zulhas, begitu ia akrab disapa. 

Baca Juga: Usai Shalat Id, Jokowi dan Ma’ruf Amin Halalbihalal Lewat Video Call

Zulhas juga mengajak masyarakat untuk menghentikan permusuhan antara kubu pendukung Joko Widodo-Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019 yang kerap dijuluki "Cebong" dan pendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno yang biasa disebut "Kampret".

"Narasi-narasi kasih sayang, narasi-narasi saling menghargai, menyayangi ya, cebong kampret akhiri. Kita keluarga besar NKRI," kata Zulhas yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN).

Ketika ditanya alasan melaksanakan salat id bersama Anies Baswedan di JIS, Zulhas menjawab bahwa menurut dia, Anies memiliki banyak prestasi yang patut diapresiasi, salah satunya JIS. 

"Ya tentu Pak Anies sebagai tokoh gubernur harus kami hormati, dukung, berikan apresiasi. Kalau dia belum pas, kami beritahu," kata dia. 

Selain Zulkifli Hasan, tampak hadir pula Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik dan Zita Anjani, hingga Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni.

Baca Juga: Shalat Id Bersama di JIS, Zulhas Sebut Anies Sukses Bangun Jakarta

 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x