Kompas TV regional berita daerah

Pemkot Samarinda Pastikan Segera Atasi Kelangkaan Minyak Curah Subsidi

Kompas.tv - 16 Februari 2023, 19:20 WIB

SAMARINDA, KOMPAS.TV - Dalam sebulan terakhir, minyak goreng bersubsidi dalam kemasan merk minyak kita sulit didapatkan. Untuk mengatasi kelangkaan itu, Wali Kota Samarinda telah memanggil perusahaan umum daerah atau Perumda Varia Niaga dan badan urusan logistik atau bulog untuk mengatasi kelangkaan tersebut.

Wali Kota menargetkan dalam dua pekan akan ada progres untuk mengatasi minyak kita. Sebagai langkah awal, pasar murah menjual beras. dan selanjutnya akan di agendakan menjual minyak kita.

Berkaitan penyebab kelangkaan, wali kota tidak mengetahui secara pasti. Sebab, kelangkaan bisa terjadi karena produksi sawit menurun, transportasi, hingga kebutuhan minyak menjelang ramadhan semakin tinggi.

Pemkot Samarinda akan terus berupaya mengatasi permasalahan di masyarakat, termasuk kebutuhan pokok jelang ramadhan.

#MinyakLangka #AndiHarun #PemkotSamarinda



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x