Kompas TV nasional politik

Kepuasan Publik ke Prabowo Tinggi, Istana: Jadi Alarm Pengingat, Keyakinan Harus Tetap Dijaga

Kompas.tv - 20 Januari 2025, 16:36 WIB
kepuasan-publik-ke-prabowo-tinggi-istana-jadi-alarm-pengingat-keyakinan-harus-tetap-dijaga
Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran) Istana merespons terkait tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebesar 80,9 persen di 100 hari kerjanya. (Sumber: Kompas TV)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi merespons hasil survei Litbang Kompas terkait tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebesar 80,9 persen di 100 hari kerjanya.

Hasan menilai hal tersebut menjadi sebuah alarm pengingat buat Prabowo-Gibran bahwa tingginya harapan dan kepercayaan publik dapat terus dijaga.

”Juga sebagai alarm pengingat, bahwa harapan dan keyakinan yang amat tinggi dari masyarakat harus tetap dijaga, bahkan kalau bisa ditingkatkan," kata Hasan dalam keterangannya, Senin (20/1/2025), melansir Kompas.id.

Baca Juga: Presiden Prabowo Respons Evaluasi Program Makan Bergizi Gratis: Jangan Terima Kasih ke Saya

Pasalnya, jika lengah sedikit, harapan-harapan penilaian yang bagus dari masyarakat dapat menurun.

Ia pun menyebut, kepuasan publik yang mencapai hampir 90 persen ini menunjukkan keyakinan masyarakat bahwa pemerintahan saat ini telah berada di rel yang benar.

Publik, kata Hasan, juga telah merasakan kerja cepat Prabowo-Gibran dalam mengimplementasikan program-program di lapangan, sesuai dengan janji kampanye dalam tiga bulan terakhir ini.

Beberapa program yang dimaksud yakni program makan begizi gratis (MBG) yang sudah dimulai secara bertahap, penandatanganan peraturan pemerintah tentang pemutihan utang-utang UMKM, Koperasi, Petani, dan Nelayan.

Serta memutuskan kenaikan PPN hanya untuk barang-barang mewah yang terkena PPnBM dan pembentukan ”Super Team Total Footbal”.

Baca Juga: TNI AL Bongkar Pagar Laut atas Perintah Presiden Prabowo, KKP: Jangan Hilangkan Barang Bukti




Sumber : Kompas TV/Kompas.id




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x