Kompas TV video vod

Puan Maharani Beberkan Pertemuan dengan Sekjen PKV: Siap Bekerja Sama dengan Presiden Prabowo

Kompas.tv - 11 Maret 2025, 14:00 WIB
Penulis : Leiza Sixmansyah

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua DPR RI Puan Maharani menerima kunjungan kenegaraan Sekretaris Jenderal Partai Komunis Vietnam (PKV), To Lam, di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (11/3/2025).

Puan menjelaskan, pertemuan tersebut membicarakan soal hubungan Indonesia-Vietnam ditambah usia kedua negara yang genap 80 di tahun ini.

“Beliau juga menyampaikan dalam pertemuan dengan Bapak Presiden Prabowo, siap bekerja sama dengan pemerintahan Presiden Prabowo,” ujar Puan dalam keterangannya usai bertemu dengan Sekjen PKV, Selasa (11/3/2025).

Selain itu, DPR pun membuka diri terkait dengan program yang dilakukan Vietnam, salah satunya juga soal efisiensi anggaran.

Baca Juga: [FULL] Pernyataan Tim Kuasa Hukum Hasto Usai Praperadilan Ditolak: Selamat Kepada KPK..

Video Editor: Joshua

#prabowo #puan #dpr #vietnam




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x